TUGAS REKAYASA SISTEM.
Nama: Ilham Aji K
NIM: 1322477190
Dosen: Nasril Sanny
Pada Postingan BrainStorm sebelumnya telah di jelaskan Pengertian Rekayasa Sistem, di postingan kali ini saya ingin menjelaskan tentang komponen-komponen yang ada di rekayasa sistem.
Apa Saja Komponen-komponen Rekayasa Sistem?
Pressman menyebut sistem yang didalamnya terdapat perangkat lunak sebagai sistem berbasis komputer. Pada sistem berbasis komputer terdapat komponen – komponen sebagai berikut :
- Perangkat Keras (Hardware)
- Orang (People)
- Perangkat Lunak (Software)
- Basis Data (Database)
- Prosedur (Procedure)
Pada dasarnya, dari keenam komponen pembentuk sistem berbasis komputer, empat komponen terakhir diatas merupakan hasil aktivitas rekayasa perangkat lunak. Perangkat lunak sendiri terdiri dari artifak – artifak hasil rekayasa perangkat lunak yang merupakan hasil dari aktivitas proses rekayasa (pengembangan) sistem berbasis komputer.
Perangkat Keras
Perangkat keras komputer adalah semua bagian fisik komputer, dan dibedakan dengan data yang berada di dalamnya atau yang beroperasi di dalamnya, dan dibedakan dengan perangkat lunak (software) yang menyediakan instruksi untuk perangkat keras dalam menyelesaikan tugasnya.
Orang (People)
Disebut juga sebagai user ialah yang terlibat langsung dengan sistem.
Perangkat Lunak
Perangkat lunak adalah istilah umum untuk data yang diformat dan disimpan secara digital, termasukprogram komputer, dokumentasinya, dan berbagai informasi yang bisa dibaca dan ditulis oleh komputer. Dengan kata lain, bagian sistem komputer yang tidak berwujud. Istilah ini menonjolkan perbedaan denganperangkat keras komputer
Basis Data
Kumpulan informasi yang disimpan di dalam komputer secara sistematik sehingga dapat diperiksa menggunakan suatu program komputer untuk memperoleh informasi dari basis data tersebut.
Prosedur
Prosedur adalah serangkaian aksi yang spesifik, tindakan atau operasi yang harus dijalankan atau dieksekusi dengan cara yang sama agar selalu memperoleh hasil yang sama dari keadaan yang sama.
Dokumentasi
Dokumentasi adalah sebuah cara yang dilakukan untuk menyediaan dokumen-dokumen dengan menggunakan bukti yang akurat dari pencatatan sumber-sumber informasi khusus dari karangan/ tulisan, wasiat, buku, undang-undang, dan sebagainya.
Sumber:
http://smartcapp.wordpress.com/2009/02/14/rekayasa-sistem/
http://id.wikipedia.org/wiki/Perangkat_lunak
http://id.wikipedia.org/wiki/Perangkat_keras
http://id.wikipedia.org/wiki/Basis_data
http://id.wikipedia.org/wiki/Prosedur
http://id.wikipedia.org/wiki/Dokumentasi
Gambar: Google Images
0 komentar:
Posting Komentar